Sabtu, 02 Februari 2013

Cara Tepat Memilih Camilan Sehat


Berbelanja camilan merupakan kegiatan rutin yang biasanya ditunggu-tunggu oleh anggota keluarga. Keberadaan camilan di ruang keluarga misalnya, menjadi sesuatu yang selalu membuat keluarga berlama-lama untuk menghabiskannya. Sebelum Anda terlanjur menyesal meracuni keluarga dengan pilihan camilan yang salah, berikut adalah tips untuk memilih penganan sehat.

1. Carilah produk yang mencantumkan dengan detail dari bahan dasar pembuatannya. Percaya atau tidak, nama-nama bahan dalam camilan yang sulit diucapkan, disebut-sebut memiliki efek yang lebih berbahaya bagi tubuh.

2. Pilih makanan dengan jumlah sedikit bahan pengawet dengan nama kimia natrium atau yang dikenal juga dengan sodium.

3. Jika Anda memilih camilan berbahan baku gandum, pilihlah produk yang berisi minimal 2 gram serat dalam setiap porsi.

4. Selain itu, pilih juga camilan yang tidak mengandung pemanis buatan.

5. Jangan pilih produk yang mengandung pewarna selain pewarna untuk makanan. Pilih produk camilan yang tidak memiliki warna yang mencolok, karena biasanya warna yang mencolok pada makanan merupakan indikasi terkandungnya pewarna tekstil.

6. Hindari produk yang menyebutkan lemak dan gula sebagai tiga bahan pertama.

7. Hindari produk dengan minyak nabati brominasi, sirup jagung fruktosa, shortening, pengganti lemak, monosodium glutamat dan pengemulsi.

8. Sebaiknya hindari produk dengan lemak terhidrogenasi, pasalnya akan menyebabkan risiko buruk bagi pasien jantung. (Healthmeup/*/OL-06/metro)

0 komentar:

Posting Komentar