Pelatih Real Madrid, Jose Mourinho, disebut-sebut sangat berhasrat mendatangkan David Silva ke Santiago Bernabeu pada jendela transfer musim panas ini. Tetapi keinginan tersebut mesti dikubur sang entrenador. Pasalnya, Manchester City sebagai klub pemilik gelandang serang Spanyol itu telah menegaskan kepada kubu Los Merengues bahwa statusnya adalah not for sale.
Tak dapat mengubah pendirian The Eastlands, Madrid pun mengalihkan pandangan kepada pemain lain yang juga dimiliki klub asuhan Roberto Mancini itu, yakni striker Carlos Tevez.
Menurut kabar teranyar dari Sunday Mirror, jawara La Liga 2011/12 itu memang belum melayangkan tawaran, tapi mereka telah secara resmi mengutarakan ketertarikan kepada City untuk menggaet pemain Argentina tersebut.
Madrid boleh berharap potensi transfer Tevez ini bisa menjadi kenyataan karena berdasarkan beberapa laporan sebelumnya, eks Manchester United itu termasuk dalam daftar empat penyerang yang bakal dilepas The Citizens demi mewujudkan hasrat membeli Robin van Persie dari Arsenal.
Tak dapat mengubah pendirian The Eastlands, Madrid pun mengalihkan pandangan kepada pemain lain yang juga dimiliki klub asuhan Roberto Mancini itu, yakni striker Carlos Tevez.
Menurut kabar teranyar dari Sunday Mirror, jawara La Liga 2011/12 itu memang belum melayangkan tawaran, tapi mereka telah secara resmi mengutarakan ketertarikan kepada City untuk menggaet pemain Argentina tersebut.
Madrid boleh berharap potensi transfer Tevez ini bisa menjadi kenyataan karena berdasarkan beberapa laporan sebelumnya, eks Manchester United itu termasuk dalam daftar empat penyerang yang bakal dilepas The Citizens demi mewujudkan hasrat membeli Robin van Persie dari Arsenal.
0 komentar:
Posting Komentar