DIET kaya akan sayuran dapat membantu mencegah perkembangan kondisi penyakit pankreatitis.
Perlu diketahui sebelumnya, pankreatitis mengacu pada radang pankreas, suatu kelenjar di belakang lambung seperti pada enzim pencernaan yang berfungsi sebagai pemecah makanan. Radang pada pankreas ini bisa terjadi dalam dua bentuk yaitu akut dan kronis.
Penelitian ini memfokuskan bagaimana pengaruh ketidakseimbangan tingkat antioksidan terkait dari makanan, dapat membuat pankreas lebih sensitif terhadap efek radikal bebas dan pada akhirnya meningkatkan penkreatitis akut.
Para peneliti melacak sample dari 80 ribu orang dewasa di Swedia selama 11 tahun. Setelah memperhitungkan faktor-faktor seperti usia dan jenis kelamin, analisis menunjukkan bahwa mereka yang makan sayuran lebih dari 4 porsi sehari, dipercaya efektif dalam menangkal datangnya pankreatitis akut, bahkan hingga 44 persen.
Menurut penulis, penjelasan yang paling mungkin untuk efek perlindungan dari sayuran adalah kandungan antioksidannya yang tinggi.
Mereka juga menambahkan, meskipun dalam beberapa buah memiliki kandungan antioksidan, namun buah tidak berperan penting dalam menangkal pankreatitis akut. Pasalnya, kadar fruktosa yang tinggi justru melawan efek baik dari antioksidan.
(metrotvnews.com)
Perlu diketahui sebelumnya, pankreatitis mengacu pada radang pankreas, suatu kelenjar di belakang lambung seperti pada enzim pencernaan yang berfungsi sebagai pemecah makanan. Radang pada pankreas ini bisa terjadi dalam dua bentuk yaitu akut dan kronis.
Penelitian ini memfokuskan bagaimana pengaruh ketidakseimbangan tingkat antioksidan terkait dari makanan, dapat membuat pankreas lebih sensitif terhadap efek radikal bebas dan pada akhirnya meningkatkan penkreatitis akut.
Para peneliti melacak sample dari 80 ribu orang dewasa di Swedia selama 11 tahun. Setelah memperhitungkan faktor-faktor seperti usia dan jenis kelamin, analisis menunjukkan bahwa mereka yang makan sayuran lebih dari 4 porsi sehari, dipercaya efektif dalam menangkal datangnya pankreatitis akut, bahkan hingga 44 persen.
Menurut penulis, penjelasan yang paling mungkin untuk efek perlindungan dari sayuran adalah kandungan antioksidannya yang tinggi.
Mereka juga menambahkan, meskipun dalam beberapa buah memiliki kandungan antioksidan, namun buah tidak berperan penting dalam menangkal pankreatitis akut. Pasalnya, kadar fruktosa yang tinggi justru melawan efek baik dari antioksidan.
(metrotvnews.com)
0 komentar:
Posting Komentar