Sabtu, 07 Juli 2012

Nikmatnya Masakan Rumah di Bumbu Moyang

RINDU dengan masakan rumahan dan ingin menikmatinya dengan suasana vintage? Bumbu Moyang bisa menjadi alternatif untuk dikunjungi.

Bangunan ruko di kawasan Pantai Indah Kapuk yang terkesan kaku tidak tampak lagi ketika memasuki Bumbu Moyang. Koleksi berbagai macam barang antik dan beragam hiasan dinding membuat suasana tempo dulu terasa kembali.

Konon sang pemilik restoran ini menggunakan resep turun temurun di dalam menu yang disajikan. Rasakan saja pepes daun melinjo yang sangat gurih dan mungkin hanya dapat dirasakan di Bumbu Moyang. Ikan bandeng bakar cabut duri yang mudah dinikmati tanpa harus repot menyisihkan duri ikan bandeng.

Lalu ada pindang bandeng yang disajikan lengkap dengan kompor kecil untuk menjaga kehangatan kuah pindang. Sementara itu minuman lychee mint, sweet dragon yang menggunakan buah naga dan pisang serta yoghurt, lalu ada sweet ruby yang merupakan kreasi moctail non alkohol  menjadi pelengkap yang pas dengan rasa masakan rumah yang dominan pedas dan gurih.
(metrotvnews.com)

0 komentar:

Posting Komentar